Portal, Pertarungan Gym hingga Fungsi Avatar! Ini Cara Main Pokémon GO yang Benar!



Game Pokémon GO sudah dinantikan banyak penggemar pokémon di seluruh dunia, dan juga para gamer mobile baik Android dan iOS yang sudah penasaran dengan permainannya yang berbasis teknologi lokasi dan GPS game / aplikasi Ingress milik Google. Dengan memadukan teknologi lokasi yang dimiliki perangkat mobile serta augmented reality, game Pokémon GO mampu menciptakan pengalaman yang unik dan memotivasi para pemainnya untuk bermain keluar, bukan sekadar duduk, untuk menjelajahi lokasi baru serta menangkap pokémon liar.
Khusus pengguna Android, kalian sudah bisa mengunduh Pokémon GO APK-nya melalui tautan dari kami berikut ini. Langsung saja install, dan mainkan. Pokémon GO APK berukuran 58 MB tersebut (110 MB untuk iOS, dan membutuhkan iPhone, iPad atau iPod touch minimal dengan OS 8) tidak membutuhkan tambahan data untuk memainkannya.
Setelah dijalankan sesi beta test di Jepang, Australia dan Selandia Baru, mulai kemarin gamer di Amerika Utara bisa memainkannya. Bersamaan dengan itu, Niantic Labs merilis beberapa detail baru untuk game yang menghebohkan ini.
Ini juga menjadi bagian panduan cara main Pokémon GO, terutama bagian dasar permainannya. Jadi pastikan kalian memahaminya dulu ya sebelum game ini dirilis nanti:

Terus Bergerak dan Mencari Portal

Seperti yang tekah kami ulas sebelumnya, dalam Pokémon GO kalian bisa menemukan dan menangkap ratusan Pokémon seiring beraktivitas di dunia nyata. Saat kalian mendekati lokasi di dunia nyata dimana Pokémon berada, smartphone akan bergetar. Kemudian kalian bisa menangkapnya menggunakan layar sentuh, atau, melemparkan Poké Ball ke arah mereka.
Cara Main Pokémon GO
Pertarungan terjadi langsung di dunia nyata, secara augmented reality
 
 

oké Ball dan item spesial lainnya bisa ditemukan di PokéStop, yang tersebar di lokasi dunia nyata. Kalian pemain Ingress-nya, game augmented reality yang dikembangkan Niantic bersama Google sebelumnya, pasti mengenal konsep ini. Aset Ingress digunakan untuk Pokémon GO, dimana portal dalam Ingress yang juga digunakan di sini, akan memberi kalian lokasi untuk menemukan lokasi PokéStop tersebut. Peta Pokémon GO menempatkannya di atas lokasi penting di dunia nyata, dimana kalian bisa berjalan ke arahnya untuk menemukan seperti PokéStop, Gym dan juga lokasi pokémon. PokéStop umumnya ditempatkan di lokasi seperti tempat kesenian umum, lokasi bersejarah hingga monumen. Selama bermain, kalian player Pokémon GO diarahkan bergabung dengan salah satu dari tiga tim, dan bertarung di dalam pertarungan Gym melawan tim lainnya. Setelah bergabung dengan sebuah tim, kalian bakal bisa menempatkan Pokémon kalian di dalam Gym.

Pertarungan Gym, Fitur Penting Pokémon GO

Seperti game Pokémon lainnya, pertarungan dalam Pokémon GO ini penting. Kalian bisa bertarung menggunakan Pokémon yang berhasil ditangkap untuk mengendalikan Gym. Selama bertarung, kalian bisa menghindari serangan musuh dengan menyapukan jari ke kiri atau kanan di layar. Jika kalian berhasil kalahkan Pokémon yang menjaga Gym, maka kalian berhasil mengurangi nilai Gym’s Prestige. Begitu Gym’s Prestige kosong, maka tim yang mempertahankan akan kehilangan kendali Gym, dan kalian yang memenangkannya bisa menempatkan Pokémon sendiri untuk menjaga Gym tersebut.
Pokemon-Go-Download-12
Kalian pasti bangga ketika diakui menjadi pemilik Gym seperti ini…
Saat sebuah tim mendapat kendali atas Gym, anggota tim bisa meningkatkan Prestige dan levelnya dengan melatih Pokémon mereka dengan Pokémon lainnya yang juga menjaga Gym. Seiring Gym meningkat levelnya, tim yang menjaganya bisa menempatkan lebih banyak Pokémon untuk mempertahankannya. Mereka bisa juga bekerjasama dengan teman dan bertarung bersama melawan Gym lawan untuk mempermudah dalam menjatuhkan Gym yang lebih kuat

Kustomisasi Avatar

Kalian bisa wujudkan penampilan karakter sesuai keinginan...
Kalian bisa wujudkan penampilan karakter sesuai keinginan…
Meskipun layarnya di dunia nyata, namun kalian tetap memiliki karakter sendiri, seorang trainer dengan avatar khusus selama memainkan Pokémon GO. Kalian bisa membuat Trainer tersebut unik dengan mengkustomisasi penampilannya. Bagian yang bisa dikustom, seperti baju dan aksesoris. Gambar avatar trainer kalian juga akan muncul di map seiring kalian bergerak di dunia nyata, sekaligus muncul di bagian antar muka profil karakter. Avatar Trainer juga muncul di Gyms yang kalian kendalikan.

Nintendo juga menyediakan perangkat sekunder, sebuah wearable device mirip smartwatch, Pokémon GO Plus yang akan membantu kalian berinteraksi dengan game ini meskipun tidak melihat langsung ke layar. Pokémon GO Plus yang berhubungan dengan smartphone melalui Bluetooth dan memberi notifikasi pada pemain mengenai event, seperti munculnya Pokémon di dekat kalian, melalui kedipan lampu LED dan bergetarnya perangkat tersebut. Fungsi lainnya Pokémon GO Plus, bahkan kalian bisa menangkap Pokémon atau melakukan fungsi dasar lainnya dengan hanya menekan tombol pada perangkat ini. Sepertinya Pokémon GO Plus ini tidak mutlak dibutuhkan untuk memainkannya ya, seperti yang sebelumnya kami bayangkan.
Charizard jelas lebih kuat... cocok nih buat jaga Gym!
Charizard jelas lebih kuat… cocok nih buat jaga Gym!

Download dan Main Gratis, Dengan Syarat!

Ada banyak godaan selama memainkan game ini...
Ada banyak godaan selama memainkan game ini…
Pokémon GO bakal bisa diunduh dan dimainkan gratis, melalui App Store dan Google Play. Tentu saja banyak item in-app purchase yang disediakan untuk mempercepat permainan. Item yang ditawarkan antara lain, PokéCoin, mata uang dalam Pokémon GO. PokéCoin bisa ditukar di App Store dan Google Play untuk mendapatkan power-up dan item lainnya.
Sumber: pokemon.com/pokemon-go.

Belum ada Komentar untuk "Portal, Pertarungan Gym hingga Fungsi Avatar! Ini Cara Main Pokémon GO yang Benar!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel