Taman Purbakala Batu Pake' Gojeng Sinjai
Taman Purbakala Batu Pake' Gojeng Terletak di kelurahan Biringere Kec. Sinjai Utara lebih kurang 2 km dari pusat kota Sinjai. Batu Pake berarti batu yang dipahat sedangkan gojeng adalah nama tempat lokasi dimana batu pahat tersebut ditemukan. Dibawah batu pahat tersebut terdapat kuburan batu, sehingga masyarakat setempat lebih mengenal lokasi tersebut sebagai kuburan batu.
Ketika dilakukan penggalian penyelamatan (rescue excavation) pada tahun 1982, di kawasan Batu Pake Gojeng ditemukan berbagai jenis Benda Cagar Budaya (BCB) bergerak seperti keramik dan pecahan-pecahannya , yang diperkirakan berasal dari zaman Dinasti Ming, Fosil Kayu dan Peti Mayat.
Dari puncak bukit Batu Pake Gojeng ini anda dapat menyaksikan pusat kota Kabupaten Sinjai dengan panorama alam yang indah dilatarbelakangi oleh hijaunya pertumbuhan hutan bakau (mangrove) di Tongke-Tongke dan deretan pulau-pulau sembilan (gugusan pulau-pulau kecil)
Belum ada Komentar untuk "Taman Purbakala Batu Pake' Gojeng Sinjai"
Posting Komentar